Keong Emas |
|
|
|
Cerita Anak - Cerita Asli Indonesia | |
Raja Kertamarta adalah raja dari
Kerajaan Daha. Raja mempunyai 2 orang putri, namanya Dewi Galuh dan
Candra Kirana yang cantik dan baik. Candra kirana sudah ditunangkan oleh
putra mahkota Kerajaan Kahuripan yaitu Raden Inu Kertapati yang baik
dan bijaksana.
Tapi saudara kandung Candra Kirana yaitu
Galuh Ajeng sangat iri pada Candra kirana, karena Galuh Ajeng menaruh
hati pada Raden Inu kemudian Galuh Ajeng menemui nenek sihir untuk
mengutuk candra kirana. Dia juga memfitnahnya sehingga candra kirana
diusir dari Istana ketika candra kirana berjalan menyusuri pantai, nenek
sihirpun muncul dan menyihirnya menjadi keong emas dan membuangnya
kelaut. Tapi sihirnya akan hilang bila keong emas berjumpa dengan
tunangannya.
Sementara pangeran Inu Kertapati tak mau
diam saja ketika tahu candra kirana menghilang. Iapun mencarinya dengan
cara menyamar menjadi rakyat biasa. Nenek sihirpun akhirnya tahu dan
mengubah dirinya menjadi gagak untuk mencelakakan Raden Inu Kertapati.
Raden Inu Kertapati Kaget sekali melihat burung gagak yang bisa
berbicara dan mengetahui tujuannya. Ia menganggap burung gagak itu sakti
dan menurutinya padahal raden Inu diberikan arah yang salah.
Diperjalanan Raden Inu bertemu dengan seorang kakek yang sedang
kelaparan, diberinya kakek itu makan. Ternyata kakek adalah orang sakti
yang baik Ia menolong Raden Inu dari burung gagak itu.
|
Tidak ada komentar:
Posting Komentar